TIPS MEMILIH KABEL UNTUK SPEAKER AUDIO

Di dalam memilih kabel speaker yang bagus, tentu saja perlu banyak pertimbangan. Hal ini dikarenakan kabel memiliki pengaruh yang cukup besar terhadap suara. Selain itu, kabel juga akan berfungsi sebagai penghantar gelombang audio yang berasal dari sumber suara. Untuk itu, ada beberapa faktor yang perlu anda perhatikan sebelum membelinya. Agar anda tak salah pilih, berikut ini akan diulas cara memilih kabel speaker terbaik yang ada di Bliaudio.com.


Tips Memilih Kabel Untuk Speaker Yang Perlu Anda Tahu


1. Perhatikan Panjang dan Ukuran Kabel

Ketika memilih kabel, anda perlu untuk memperhatikan panjang kabel. Hal ini dikarenakan kabel speaker yang terlalu panjang mampu mempengaruhi kualitas suara yang dihasilkan. Untuk itu, sebaiknya anda bisa memilih kabel untuk speaker yang mempunyai ukuran lebih pendek. Sehingga, dengan menggunakan kabel yang dekat atau pendek akan mampu menghasilkan suara yang bagus dan tidak berubah.

Tak hanya itu saja, selain memperhatikan panjangnya anda juga perlu untuk melihat ukuran kabel yang dibutuhkan. Pilihlah kabel yang memiliki konduktor semakin besar. Karena semakin besar konduktornya, akan berfungsi menghantarkan gelombang suara menuju ke speaker dengan lebih baik. Kedua faktor tersebut menjadi hal yang perlu anda perhatikan dalam cara memilih kabel speaker yang berkualitas.


2. Pilihlah Kabel Dengan Bahan Tembaga

Ada pula cara lain yang bisa anda gunakan untuk memilih kabel yang terbaik. Diantaranya adalah dengan memilih kabel yang terbuat dari tembaga atau cooper. Hal ini dikarenakan kabel yang terbuat dari tembaga akan mempunyai daya hantar yang cukup tinggi. Dengan memilih bahan tembaga yang semakin murni, maka kabel pun akan mempunyai daya hantar yang semakin maksimal.

Oleh karena itu, pastikan anda untuk memilih kabel yang terbuat dari tembaga murni dan berkualitas. Selain itu, anda juga bisa menghindari untuk memilih kabel yang memakai bahan campuran aluminium. Meskipun kabel yang menggunakan bahan campuran memiliki harga terjangkau, namun kualitas daya hantar yang dihasilkan tentu saja tidak akan sebagus dengan kabel yang berbahan tembaga.


3.  Gunakan Konfigurasi Kabel Twisted Pair

Cara memilih kabel speaker selanjutnya adalah anda bisa memperhatikan konfigurasinya. Usahakan untuk memakai kabel yang memiliki bentuk twisted pair. Meskipun memiliki harga yang cukup tinggi dibanding dengan kabel yang berjenis paralel, namun banyak keuntungan yang akan anda dapatkan. Pertama, kabel speaker akan lebih tahan terhadap adanya interferensi.

Selain itu, kabel dengan konfigurasi twisted pair ini juga mempunyai kulit luar atau jacket. Sehingga akan berfungsi untuk mempertahankan bentuk twisted yang dimilikinya. Tak hanya itu saja, dengan adanya kulit luar tersebut akan mampu untuk memberikan perlindungan pada kabel. Dengan begitu, nantinya kabel tidak akan mudah untuk rusak. Tentunya, kualitas yang akan anda dapatkan sebanding dengan harga yang dikeluarkan.


4. Dengan Memilih Jenis Kabel yang Sesuai

Tak hanya dilihat ukuran dan panjangnya saja, cara memilih kabel speaker yang terbaik adalah dengan memperhatikan jenis kabel yang sesuai. Untuk itu, anda bisa memilih jenis kabel yang serabut. Usahakan untuk tidak memilih jenis kawat maupun satu konduktor. Hal ini dikarenakan jenis kabel tersebut akan mudah patah dan sulit untuk digulung. Tentu saja, kondisi tersebut akan mempengaruhi kualitas suara yang dihasilkan.


Itulah beberapa cara yang bisa anda lakukan sebelum memilih kabel speaker. Namun, bagi anda yang masih bingung di dalam mencari kabel speaker yang berkualitas maka anda bisa dengan mudah untuk menemukannya di Bliaudio.com. Disini, akan tersedia beragam jenis kabel speaker terbaik yang sesuai dengan budget maupun kebutuhan yang anda inginkan.

Related : TIPS MEMILIH KABEL UNTUK SPEAKER AUDIO

0 Komentar untuk "TIPS MEMILIH KABEL UNTUK SPEAKER AUDIO"